Kamis, 28 Maret 2013

HASIL SURVEY PSIKOLOGI PENDIDIKAN

Alhamdulillah,
Saya sangat bersyukur kepada Allah SWT yang masih memberikan saya kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi berbagai proses survey, dimana proses survey ini cukup menyita tenaga, pikiran dan waktu saya. Oh ya, walaupun proses survey ini terkadang terasa membosankan, namun ada hal yang membuat saya sangat berbahagia, yaitu jumlah koresponden yang mencapai 50 orang (WOW !!! SESUATU YA) dan tentunya hal tersebut diluar dari target yang saya inginkan.

Nah, berkenanan dengan survey ini, saya ingin menceritakan hasil-hasil yang saya dapatkan. Dari berbagai macam jawaban yang diberikan oleh para koresponden, nampaknya memang merepresentasikan bagaimana sebenarnya yang ada pada dirinya. Untuk itu saya berikan aplaus untuk teman-teman koresponden yang mau memberikan jawaban dengan hati nuraninya (Cieee, awas naik kupingmu gara2 gua puji...hehehehehe).

Berikut ini beberapa hasil dari survey yang saya buat dari rentang tgl: 27/3/13 s.d 29/3/13 :

1.Bagaimana respon anda saat pertama sekali dikenalkan sebuah materi baru?

Tertarik                               30        (60%)
Biasa saja                           13        (26%)
Hanya sekedar ingin tahu      7         (14%)






2. Apakah anda dengan mudah menangkap pelajaran atau materi baru tersebut? 

Ya        29      (58 %)
Tidak   21      (42%)                                                                        





3.Apakah kondisi kelas yang ribut berpengaruh terhadap daya tangkap anda ?


Ya
43     (86%)
Tidak      7     (14%)





 
4 . Jika anda mengalami suatu masalah, apakah anda masih bisa berkonsentrasi di kelas?

Ya         11    (22 %)
Tidak    38    (78 %)







5. Jika anda tidak duduk didekat teman karib anda, apakah anda masih semangat dalam mengikuti pelajaran?

Ya       42      (86%)
Tidak   7       (14%)







6. Apakah anda orang yang lebih mengerti suatu materi jika membacanya sendiri daripada dibacakan oleh orang lain? 


  
Ya        39      (78%)
Tidak   11       (22%)






7. Apakah gaya mengajar dosen/guru anda berpengaruh terhadap semangat belajar anda?


 Ya          48      (96 %)
 Tidak      2        (4 %)







8. Apakah anda orang yang gemar mencatat hal-hal penting di buku catatan saat pelajaran/mata kuliah berlangsung?


 Ya         33     (66 %)
 Tidak    17     (34 %)







9. Lebih senang terhadap pelajaran Eksakta (IPA) atau Non-Eksakta (IPS) ?


Eksakta             34        (68 %)
Non-Eksakta     10        (20 %)
Tidak keduanya  6         (12 %)     






10. Menurut Anda, dimanakah tingkat kemampuan konsentrasi (fokus) Anda ?


Sangat Baik     2     (4 %)
Baik               30    (60 %)
Biasa aja        15    (30%)
Buruk             3      (6 %)
Sangat Buruk  0      (0 %)



Demikian survey tersebut saya buat, semoga survey ini dapat dijadikan bahan referensi dalam menentukan suatu metode pembelajaran, sehingga para akademis kita (terutama Mahasiswa) dapat menyerap ilmu yang dia dapatkan di lingkungan kampusnya secara maksimal. ^^

(Salam By : Sam'z)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar